Paris Yasir Utus Tim Mendaftar di Partai NasDem Bakal Calon Bupati Jeneponto Periode 2024-2029

    Paris Yasir Utus Tim Mendaftar di Partai NasDem Bakal Calon Bupati Jeneponto Periode 2024-2029
    H. Paris Yasir, SE., MM mengutus tim pemenangnya mendaftar di Sekertariat DPD Partai Demokrat Nasional (NasDeM) Jeneponto bakal calon bupati Jeneponto periode 2024-2029 (foto: Indonesiasatu-Syamsir).

    JENEPONTO - Usai mendaftar di Sekertariat DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Kini, H. Paris Yasir kembali mengutus tim pemenangnya mendaftar di Sekertariat DPD Partai Demokrat Nasional (NasDeM) Jeneponto bakal calon bupati Jeneponto periode 2024-2029.

    Paris Yasir mengutus Pelaksana tugas (Plt) Bappilu NasDem Jeneponto, Suharmin Qlank untuk pengambilan formulir pendaftaran bakal calon Kepala daerah di sekertariat DPD NasDem Jeneponto, berempat di Jl Lingkar, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Minggu (5/05/2024).

    Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Nasdem Jeneponto, Paris Yasir mengatakan partai yang dipimpinnya saat ini membuka peluang lebar bagi tokoh masyarakat maupun putra terbaik yang ada di Jeneponto untuk mendaftarkan diri melalui partai besutan Surya Paloh ini.

    Kendati demikian, sapaan KK Paris ini menyebut, partai-partai eksternal lainnya juga punya kesempatan untuk mendaftar di NasDem, meskipun DPP dan DPW memprioritaskan kader internal potensial. Sebab, secara undang-undang, yang mampu mengusung sendiri adalah partai dengan perolehan kursi terbanyak.

    "Kalau NasDem pada pileg kemarin kan peraih suara tertinggi dan kursi terbanyak di Jeneponto. NasDem mendapat 7 kursi, " ungkapnya.

    "Prinsipnya kita juga sama seperti partai-partai yang lain. Jadi kita berupaya membangun komunikasi dengan teman-teman yang lain untuk mengusung calon bupati maupun wakil bupati sendiri, " sambung KK Paris.

    Terpenting, kata dia, siapapun yang diusung NasDem mampu membawa perubahan untuk Kabupaten Jeneponto kedepan.

    "Kami Partai NasDem membuka diri dan jauh sebelumnya kami juga sudah awali beberapa kali pertemuan konsolidasi antara parpol lainnya, " cetus KK Paris. 

    Seperti sebut dia, membangun komunikasi dengan PKS, partai Ummat, Perindo dan berlanjut ke partai lainnya.

    Sementara mengenai koalisi partai dalam menghadapi Pilkada mendatang, KK Paris mengaku pihaknya telah melakukan penjajakan dan komunikasi dengan partai lain di Jeneponto (*).

    Muh. Andhi Syam

    Muh. Andhi Syam

    Artikel Sebelumnya

    Marak Pencurian, Polsek Tamalatea Gelar...

    Artikel Berikutnya

    DPD Partai Ummat Jeneponto Gelar Konsolidasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Sukses Gelar Debat Publik Pertama, Ketua KPU Jeneponto: Beda Pilihan Hal yang Wajar karena Perbedaan Adalah Rahmat Tuhan
    Diduga Perkosa Istri Orang, Rumah Terduga Pelaku di Bangkala Diamuk Massa
    Sat Lantas Polres Jeneponto Imbau kepada Seluruh Simpatisan Gunakan Kendaraan Sesuai Spesifikasi saat Turun Kampanye Dialogis
    Pilkada 2024, Ketua APDESI Rajamuda  Sewang Usung Kepala Desa untuk Cabup-Cawabup Jeneponto
    KPU Jeneponto Gelar Simulasi Putungsura Pilkada 2024, Ini Tujuannya
    Jaringan Tim Paslon Nomor 2 Paris-Islam Makin Menguat, Dukungan Suara untuk PASMI Mendominasi di Tiap Desa dan Kelurahan
    Operasi Pekat, Polres Jeneponto Gerebek Praktek Judi, 2 Orang Ditangkap Terancam 4 Tahun Penjara
    Kepemimpinan Paris Yasir Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan di Jeneponto, Berikut Rilis BPS Sulsel
    Tingkatkan Partisipasi Masyarakat Jelang Pilkada Serentak, Panwaslu Tamalatea Gencar Sosialisasi Pengawasan Pemilih
    Dua Bulan Bergulir, Kuasa Hukum Korban Perusakan Rumah Desak Polsek Tamalatea Cari dan Tangkap 3 Pelaku yang Melarikan Diri
    Ciptakan Kamtibmas Jelang Pilkada 2024, Polres Jeneponto Undang Insan Pers Bangun Sinergitas
    4 Paslon Bupati Jeneponto pada Pilkada Serentak Tahun 2024 Resmi dapat Nomor Urut, Ketua KPU Sampaikan Ini
    Jaringan Tim Paslon Nomor 2 Paris-Islam Makin Menguat, Dukungan Suara untuk PASMI Mendominasi di Tiap Desa dan Kelurahan
    Telan Anggaran Ratusan Miliyar, Pembangunan Drainase di Jeneponto Diduga Asal-asalan, Warga Minta Dibongkar
    Tak Menunggu Lama, Resmob Polres Jeneponto Ringkus 3 Pelaku Pencurian Kuda di Barangdasi

    Ikuti Kami